Showing posts with label Pendidikan. Show all posts
Showing posts with label Pendidikan. Show all posts

Wednesday, December 27, 2017

Peranan Sekolah dan Keluarga dalam Mengembangkan Kreativitas Anak usia dini

Peranan Keluarga dalam Mengembangkan Kreativitas Anak usia dini
Lingkungan keluarga yang baik, sekurang-kurangnya mempunyai tiga ciri, yaitu: Pertama,
keluarga memberikan suasana emosional yang baik bagi anak-anaknya, seperti perasaan senang, aman, disayangi, dan dilindungi. Kedua, mengetahui dasar-dasar kependidikan, terutama berkenaan dengan kewajiban dan tanggung jawab orang tua terhadap pendidikan anak serta tujuan dari isi pendidikan yang diberikan kepadanya. Ketiga, bekerjasama dengan pusat pendidikan tempat orang tua mengamanatkan pendidikan anaknya. Dalam hal ini, orang tua dapat melakukan hal-hal berikut:

Bermain Sebagai Metode Pembelajaran yang Efektif dan Menyenangkan pada Pendidikan Anak usia dini

Semua guru tentu bisa mengajar, namun tidak semua guru bisa dan mampu mengajar TK atau PAUD. Mengajar PAUD berarti mengajar anak yang sedang ada di masa usia keemasannya (golden age). Sebuah masa dimana potensi anak sedang berkembang dan saat yang tepat untuk membuatnya menjadi seorang pembelajar yang mandiri dan haus pengetahuan. Karenanya, butuh metode pembelajaran yang tepat dan efektif serta menyenangkan. Lantas, metode apa sih yang efektif dan menyenangkan?

Bermain

Sunday, December 24, 2017

Penerapan Strategi Pembelajaran yang Berpusat Pada Anak usia dini

Anak pada hakikatnya memiliki potensi untuk aktif dan berkembang. Pembelajaran yang berpusat pada anak banyak diwarnai paham konstruktivis yang dimotori Piaget dan Vigotsky. Anak adalah pembangun aktif pengetahuannya sendiri. Mereka membangun pengetahuannya ketika berinteraksi dengan objek, benda, lingkungan, baik lingkungan fisik maupun lingkungan sosial. Yang melandasi pembelajaran yang berpusat pada anak adalah pendekatan perkembangan dan pendekatan belajar aktif.

Hakikat Pendidikan dan Pembelajaran di PAUD

Pengertian Pendidikan dan Komponen-komponen Pendidikan
Dalam arti luas pendidikan adalah segala bentuk pengalaman belajar yang berlangsung dalam lingkungan keluarga, sekolah, dan masyarakat untuk mengembangkan kemampuan seoptimal mungkin sejak lahir sampai akhir hayat. Dalam arti sempit, pendidikan identik dengan persekolahan di mana pendidikan dilakukan dalam bentuk kegiatan pembelajaran yang terprogram dan terencana secara formal.

Sunday, December 10, 2017

ANALISIS REGRESI

8 Keterampilan Dasar Mengajar yang Harus Dimiliki Seorang Guru

Keterampilan mengajar merupakan sesuatu yang mutlak harus dipunyai oleh seorang guru. Mengajar adalah suatu pekerjaan profesional yang menuntut kemampuan yang kompleks untuk dapat melakukannya. Ada beberapa keterampilan yang harus dimiliki oleh seorang guru. Dengan pemahaman dan penguasaan keterampilan dasar mengajar, guru diharapkan mampu meningkatkan kualitas proses pembelajaran. Menurut Turney (dalam Winataputra, 2004:7. 1-8. 73) terdapat 8 keterampilan dasar mengajar yang dianggap menentukan keberhasilan pembelajaran, yaitu :

Karakteristik Siswa Usia Sekolah Dasar (SD)

Siswa sekolah dasar berada pada usia 6-12 tahun, di mana rentang usia tersebut disebut sebagai masa/periode anak akhir. Menurut Hurlock (dalam Kurnia, ddk, 2008:1.20-1.22) anak pada masa anak akhir memiliki karakteristik sebagai berikut.

Wednesday, December 6, 2017

Info Kemendikbud: Kemendikbud Tegaskan Pentingnya Pemerataan Akses dan Peningkatan Mutu Pendidikan

Jakarta (6/12/2017), Kemendikbud – Menanggapi protes yang dilayangkan Komunitas Pena Nusa Tenggara Timur (NTT) terkait pernyataan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) mengenai hasil Programme for International Student Assessment (PISA) yang menyangkut provinsi NTT, Kepala Biro Komunikasi dan Layanan Masyarakat Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (BKLM Kemendikbud), Ari Santoso, menegaskan bahwa tidak ada maksud Mendikbud untuk merendahkan masyarakat NTT. Adapun konteks yang disampaikan Mendikbud adalah, sebagai salah satu sampel untuk laporan PISA, kualitas pendidikan di NTT masih di bawah rata-rata nasional.

Monday, December 4, 2017

Info Kemendikbud: Mendikbud dan Panglima TNI Tanda Tangani Nota Kesepahaman Kerja Sama Pendidikan dan Kebudayaan

Jakarta (04/12/2017), Kemendikbud --- Untuk memberikan pelayanan prima di bidang pendidikan dan kebudayaan kepada masyarakat, khususnya di daerah Terdepan, Terluar, dan Tertinggal (Daerah 3T), Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) dan Tentara Nasional Indonesia (TNI) menjalin kerja sama dalam perluasan akses dan peningkatan mutu pendidikan dan kebudayaan.

Sunday, November 26, 2017

Mengenal Kemendikbud: Gerakan Penguatan Pendidikan Karakter

Penguatan Pendidikan Karakter (PPK) merupakan program pendidikan di sekolah untuk memperkuat karakter siswa melalui harmonisasi olah hati, olah karsa, olah pikir, dan olah raga dengan dukungan pelibatan publik dan kerja sama antara sekolah, keluarga, dan masyarakat yang merupakan bagian dari Gerakan Nasional Revolusi Mental (GNRM).

Friday, October 20, 2017

Tentang: Toksikologi Lingkungan

Lingkungan merupakan tempat berlangsungnya kehidupan bagi makhluk hidup, baik manusia maupun organisme lainnya. Lingkungan hidup menurut Undang-undang Tentang Pengelolaan Lingkungan Hidup No 23 pada tahun 1997 menyebutkan bahwa Lingkungan hidup ialah suatu kesatuan ruang dengan seluruh benda, daya, keadaan, dan makhluk hidup yang termasuk manusia dan segala perilakuknya yang dapat mempengaruhi segala kelangsungan peri kehidupan dan kesejahteraan manusia serta makhluk hidup yang lainnya.

Lingkungan hidup terdiri dari 2 komponen, yaitu:

Tentang: Intraksi Sosial dalam Kelompok

A.    Pengertian  interaksi sosial
Interaksi sosial merupakan dasar proses sosial yang terjadi karena adanya hubungan-hubungan sosial yang dinamis mencakup hubungan antarindividu, antarkelompok, atau antara individu dan kelompok( soerjono soekanto, 2007)

Wednesday, October 18, 2017

Tentang: Konflik dalam Dinamika Kelompok

Pengertian Konflik Dinamika Kelompok
Konflik dalam dinamika kelompok mencakup tentang mempertahankan pendapat diri sendiri agar pendapatnya dapat diterima sebagai keputusan akhir. Namun untuk memenangkan pendapatnya seseorang tersebut harus mencari kelemahan pada pendapat orang lain.

Faktor terjadinya konflik dalam dinamika kelompok
Faktor penyebab konflik menurut Smith, Mazzarela dan Piele antara lain:
1.    Masalah komunikasi
Merupakan salah satu faktor penyebab konflik yang bersumber dari komunikasi, pesan, penerima pesan dan saluran

Sunday, August 27, 2017

Macam-macam Gaya Belajar Peserta didik

Sebagai seorang guru, tentunya anda memahami betul bahwa setiap peserta didik punya karakter yang berbeda-beda, mereka punya keunikan masing-masing. Seperti penampilan sehari-hari, bagaimana mereka duduk, berjalan, maupun berbicara. Termasuk juga bagaimana gaya mereka dalam belajar. Jika seorang guru benar-benar memperhatikan peserta didik, pasti akan dapat dengan mudah mengetahui berbagai gaya yang diterapkan anak-anak didiknya dalam belajar. Menurut DePorter, ada tiga gaya belajar peserta didik, diantaranya sebagai berikut:

Perkembangan Psikologi Pada Anak Balita

Memahami perkembangan psikologi seorang anak adalah keharusan yang patut dimiliki oleh orang tua, bukan hanya ibu seorang tapi juga ayah. Awal anak bersosialisasi dengan lingkungan sekitar adalah di dalam keluarga. Hubungan antar-anggota keluarga sangat mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangan psikologi anak. Berikut ini akan saya paparkan mengenai perkembangan psikologi pada anak balita.

Setiap Hari Anda Menghipnotis Anak-Anak Anda


“Hati-hati dengan ucapan anda. Bukankah ada pepatah bilang, mulutmu harimaumu?!”

Pernahkah Anda mendengar Teori Tabularasa? Teori ini sangat populer dalam dunia pendidikan. Menurut teori ini, manusia terlahir tanpa membawa bakat apapun, polos seperti kertas putih. Kemudian jiwa yang masih polos ini akan di hiasi oleh pengalaman-pengalaman yang dialaminya. Dengan kata lain, watak seorang anak dibentuk dari pengalaman dan interaksi dengan lingkungan sekitar.

Pengertian Parenting dan Gaya Pengasuhan Anak



Pengertian parenting (pola asuh anak) adalah proses membesarkan dan mendukung perkembangan fisik dan mental yang juga meliputi emosional, sosial, spiritual dan intelektual anak dari bayi hingga dewasa. Tentu saja tujuannya untuk menghasilkan generasi muda atau anak-anak yang cerdas, bukan saja cerdas intelektual tetapi juga cerdas emosional dan spiritualnya. Gaya pengasuhan anak pun memiliki peranan penting, anak yang mendapatkan pengasuhan yang baik, biasanya juga memiliki budi pekerti dan sopan santun yang baik dalam masyarakat.

Saturday, November 26, 2016

PROSES BELAJAR MENGAJAR (PBM)

Dipresentasikan dalam kuliah Psikologi Pendidikan

I.         PENDAHULUAN
Proses Belajar Mengajar (PBM) merupakan inti dari proses pendidikan secara keseluruhan. PBM sendiri merupakan proses yang mengandung serangkaian perbuatan guru dan siswa atas dasar hubungan timbal balik yang berlangsung dalam situasi edukatif untuk mencapai tujuan tertentu. Interaksi atau hubungan timbal balik antara guru dan siswa ini merupakan syarat utama bagi berlangsungnya PBM.
PBM mempunyai makna dan pengertian yang lebih luas daripada pengertian mengajar.

Friday, November 25, 2016

Nilai Pendidikan Damai dalam Kearifan Lokal Jawa

Oleh: Dr. Ahwan Fanani, M. Ag.

Ketika kekerasan menjadi bagian dari keseharian hidup, pada saat itulah sensitivitas masyarakat terhadap kekerasan menurun. Secara tidak sadar, hidup berdampingan dengan kekerasan akan menjadi fenomena lumrah sehingga kekerasan tidak lagi dipandang sebagai penyimpangan, melainkan sebagai sebuah kondisi normal. Pada taraf tersebut, kekerasan akan terlembaga ke dalam sistem sosial dan budaya masyarakat yang selanjutnya melahirkan kekerasan kultural (cultural violence), yaitu legitimasi nilai-nilai sosial-kultural terhadap perilaku kekerasan.